Di Tuding Minta Fasilitas Mewah, Begini Jawaban Oki Setiana Dewi, Mengejutkan!!
Artis sekaligus penceramah, ustadzah Oki Setiana Dewi akhirnya buka suara terkait petisi yang meminta tayangannya disetop. Artis pemeran tokoh Anna dalam film Ketika Cinta Bertasbih (KCB) itu mengaku sudah mengetahui soal beredarnya petisi tentang dirinya.
Namun, saat ini Oki Setiana belum mau menanggapi hal tersebut. Pemenang Aktris Pendatang Baru Terbaik dan Aktris Pendatang Baru Terfavorit tahun 2010 itu mengataka, dirinya menunggu waktu yang tepat untuk memberikan jawaban.
“Sekarang jawaban saya laa hawla wa laa quwwata illa billah,” ujar Oki Setiana Dewi kepada JawaPos.com saat dihubungi via telepon, Rabu (27/4) sore.
Ustazah yang sedang berada di Samarinda itu mengaku bisa menjelaskan duduk perkara yang kini menyeret namanya. Hanya saja Oki Setiana Dewi masih menunggu waktu yang tepat.
“Saya bisa menjelaskan poin yang disebutkan. Sementara itu dulu jawaban saya,” ujarnya.
Seperti diketahui, dunia maya dihebohkan dengan munculnya petisi yang meminta tayangan Oki Setiana Dewi disetop.
Postingan yang diunggah di website www.change.org tersebut menuliskan kritik pedas kepada aktris yang kini lebih banyak berdakwah itu.
Dalam petisi dengan judul “Stop Tayangan Ustadzah Abal Abal Oki Setiana Dewi” ini memuat delapan alasan mengapa tayangan harus dihentikan. Hingga saat ini, petisi tersebut sudah ditandatangani sebanyak 1.057 pendukung.
Apa kesalahan Oki Setiana Dewi, sehingga muncul petisi yang meminta tayangannya disetop?
Berikut 8 alasan yang tertulis dalam petisi berjudul Stop tayangan yang menayangkan Oki Setiana Dewi dengan penyebutan gelar Ustadzah.
1. Oki Setiana Dewi melakukan pembohongan publik tentang short course (kuliah) lewat jalur mustami’ dan masuk kelas persiapan bahasa di Universitas Ummul Quro. Oki Setiana Dewi tidak pernah kuliah di sana.
2. Oki Setiana Dewi melakukan intimidasi terhadap masyarakat yang memberikan kritik dengan kata-kata amat sangat tidak pantas (bisa dilihat di akunhttp://instagram.com/okisetianadew.
Sebelumnya akun adalah http://instagram.com/okijellydrink tapi dihack oleh orang yang tidak bertanggungjawab) selain juga mengancam untuk melaporkan pihak2yang mengkritik ke pihak berwenang (polisi)
3. Oki setiana dewi masih belum fasih dalam pelafalan hadist dan ayat2yang disampaikan dalam kajiannya. bahkan makhraj dan tajwid pun acakadut
4. Oki setiana dewi tidak mempunyai ilmu yang mumpuni untuk disebut sebagai pendakwah, apalagi ustadzah
5. Oki setiana dewi selalu memamerkan hal yang bersifat duniawi, baik dalam akun instagram maupun dalam tayangan infotainment
6. Oki setiana dewi selalu meminta fasilitas mewah dan tarif yang mahal untuk melakukan ceramah off air.
7. Oki setiana dewi plagiat hasil karya (desain) jilbab dan gamis toko lain lalu dicap menjadi brandnya sendiri
8. Oki setiana dewi menggunakan ghost writer untuk buku-buku yang diakui ditulisnya sendiri.
0 Response to "Di Tuding Minta Fasilitas Mewah, Begini Jawaban Oki Setiana Dewi, Mengejutkan!!"
Post a Comment